14 January 2008

Jejak kecil sang pejuang takdir

Hidup hanya berharga saat mengejar sesuatu yang layak diperjuangkan. Hidup hanya bermakna saat bisa berguna bagi sesama. Dan hidup masihlah hidup saat masih ada asa untuk berubah jadi yang terbaik.

Sejak dua minggu yang lalu jam biologisku mulai berubah, bukan sesuatu yang signifikan mungkin, tetapi yg jelas adalah suatu kemajuan yang patut dirayakan. Alhamdulillah kewajiban yang lima lancar dikerjakan, pagipun bukan waktu yang terlewatkan. Tetapi tetap saja ada hal2 yang perlu diefektifkan.

Sejak bisa bangun pagi waktuku jadi serasa sangat panjang, celakanya aktifitasku tak berubah banyak, jadinya yang terjadi adalah kebanyakan waktu itu diisi dengan membaca dan mengerjakan rencana2 yang entah kapan akan dilaksanakan. Apa yang aku pelajari dari situ? Yang jelas aku merasa bahwa ini adalah milestone dalam hidup yang menyardarkanku bahwa hidup adalah suatu perjalanan panjang, dan harga sebuah kesuksesan adalah disiplin dan keseimbangan hidup.

Jadi dua minggu ini, saat aku mulai bisa bangun pagi adalah sebuah jejak kecil sang pejuang takdir (Bi sori ya dipake ni istilahmu...:). Yang akan kukerjakan sekarang adalah mengisinya, konsisten dan mencatatnya dalam keseharian.

3 comments:

Anonymous said...

weiiss..Andik bisa bangun pagi euy..makanya rada heran juga bisa lgs bales sms, padahal masi pagi..Selamat Bos.. Keep up the GREAT work, sukses selalu untuk Anda..

Just Fair said...

wah...andik bangun pagii?? selamat pak! kemjuan yang bagus! hehe... jadi bisa lah yah kalo kapan2 kita janjian lari pagi bersama! =p

Anonymous said...

hehehe tengkyu...tengkyu, tapi ga sgitunya loh, bi, fer. Bukan ga bisa bangun pagi tapi jamku berbeda ma orang2 lain aj...:)